Polres Purwakarta Lakukan Pengamanan Ketat Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pilkada

    Polres Purwakarta Lakukan Pengamanan Ketat Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pilkada

    PURWAKARTA - Ratusan Personel Polres Purwakarta lakukan pengamanan Rapat Rekapitulasi Perhitungan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta di tingkat Kabupaten Purwakarta, Pada Selasa, 3 Desember 2024.

    Selain itu, pengamanan rapat pleno yang digelar di Prime Plaza Hotel Purwakarta, Desa Cinangka, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta itu juga ilakukan oleh personel gabungan dari TNI, Satpol PP dan Damkar.

    Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah melalui Wakapolres, Kompol Ricky Ardipratama mengatakan, Polres Purwakarta telah melakukan langkah-langkah pengamanan yang ketat untuk memastikan kelancaran pelaksanaan tugas demokratis dalam proses penetapan hasil sidang pleno penghitungan surat suara Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Purwakarta.

    Oleh karena itu, lanjut dia, dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif, personel Polres Purwakarta dibantu TNI, Satpol PP dan Damkar perketat pengamanan rekapitulasi perhitungan suara Pilkada Serentak 2024 ditingkat Kabupaten Purwakarta.

    "Setiap orang yang masuk dan keluar hotel pada saat berlangsungnya sidang pleno harus menggunakan ID card sebagai tanda pengenal dan akan diperiksa menggunakan alat keamanan metal detector oleh polisi, " ujar Ricky, pada Selasa, 3 Desember 2024.

    Wakapolres menambahkan, Polres Purwakarta juga menempatkan personel Samapta di dekat pintu masuk Ballroom hotel, sementara untuk Satlantas bertanggung jawab atas kelancaran lalu lintas dan parkiran sekitar hotel.

    "Pengamanan ini bukan hanya fokus pada aspek fisik, melainkan juga melibatkan fungsi intelijen untuk mendeteksi potensi ancaman atau gangguan yang dapat merugikan proses demokrasi, " Ungkap Ricky.

    Untuk itu, sambung dia, langkah-langkah preventif dan komitmen aparat kepolisian ini diharapkan dapat menjaga integritas pemilu dan mencegah potensi gangguan keamanan.

    Ricky mengakui, pihaknya berharap agar proses pleno rekapitulasi hasil Pilkada serentak tahun 2024 di tingkat KPU Purwakarta dapat berjalan secara aman dan demokratis.

    "Dengan adanya dukungan dari seluruh pihak terkait, diharapkan proses rekapitulasi dapat berjalan dengan transparan dan akurat, menciptakan hasil yang dapat dipercaya oleh seluruh masyarakat Purwakarta, " kata Ricky.

    Menurut dia, Kapolres Purwakarta dalam penyampaian memastikan bahwa Polres Purwakarta siap Lakukan Pengamanan rapat pleno rekapitulasi tingkat Kabupaten berjalan aman dan lancar sesuai dengan yang direncanakan. "Dengan menyiapkan penambahan pengamanan oleh Personil yang dilibatkan dalam operasi Mantab Praja Lodaya 2024, " Ungkap Ricky.

    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Polres Purwakarta Mendukung Program Ketahanan...

    Artikel Berikutnya

    Usai Pilkada! Polisi Tingkatkan Cooling...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas

    Ikuti Kami